Ingin Nilai A, Mahasiswa Hack Sistem Kampusnya

Roy Sun seorang Mahasiswa universitas Purdue akan menjalani masa hukuman 90 hari di penjara akibat ulahnya mengganti nilai ujiannya menjadi A melalui jalur yang tidak diperbolehkan. Roy Sun menggunakan hacking system untuk mengubah nilai ujiannya. Dia meretas sistem komputer sekolah kemudian mengubah nilai ujiannya beserta beberapa teman lainnya.

Akibat hal tersebut Roy Sun akan dihukum 4 tahun, 90 hari dipenjara dan sisa masa hukumannya dengan masa percobaan dan pengawasan. Kegiatan hacking itu sudah dimulai sejak 2008, dia juga meminta bantuan dari teman asal negaranya Jepang. Namun temannya tidak menerima hukuman karena temannya berada di negara yang berbeda.

Di pengadilan, Sun mengaku bahwa ia adalah otak dibalik perubahan nilai-nilai tersebut dan menyediakan alat-alat yang diperlukan untuk aksinya. Sebelum menjatuhkan hukuman pada Sun, hakim Thomas Busch berkata, Hal yang paling menyusahkan adalah kau sangat brilian dan mampu melakukan semua ini saya khawatir dengan orang-orang pintar seperti kamu yang tidak jujur dan bisa menyebabkan kerugian yang lebih besar. Namun, ia menambahkan, Saya merasa masa depan kamu tidak suram. Saya pikir kamu punya kesempatan untuk memulai kembali hidupmu dan membuat orang tuamu bangga.

0 Response to "Ingin Nilai A, Mahasiswa Hack Sistem Kampusnya"

Post a Comment